Jika aku menjadi
mentri koperasi, hal yang ada dalam benak saya adalah bagaimana cara
agar masyarakat itu tau tentang koperasi itu sendiri, dimulai dengan
membentuk pribadi yang amanah dalam menjalankan tugas yang menurut
saya tidaklah mudah, memikul beban untuk memajukan perekonomian
indonesia sendiri, saya sendiri pun harus memiliki rasa tanggung
jawab atas apa yang nanti akan saya lakukan tiadk perpangku tangan
melihata kelalaian atau kinerja para anggota yang memang seharusnya
ditegur agar tetap melakukuan kewajibannya, tidak hanya semata mata
untuk mengais rezeki yang tidak sepantasnya, lebih memikirkan
kepentingan sendiri, yang seharusnya dibuang jika ingin menjadi
pemimpin bagi rakyat banyak. Selalu ingat dibalik terbentuknya
koperasi ini sendiri yakni demi memakmurkan dan mensejahterakan
rakyat. Selalu berupaya mensejahterakan rakyat banyak, terlebih untuk
anggota anggota yang terlibat didalamnya, jika anggota sudah merasa
makmur sudah jelas mampu menjadi pemimpin yang baik untuk kepentingan
bersama, itulah yang saya fikirkan apa yang terkandung dalam kalimat
“andai aku menjadi menteri koperasi”.
Bnyak sekali inovasi
inovasi baru atau ide ide yang sulit dilakukan untuk koperasi
kedepannya yang nanti akan saya uraian, sudah jelas itu sangat tidak
mudah memang jika hanya dibayangkan ini dan itu terasa mudah, tapi
untuk menjalankannya itu sendiri yang terasa berat, disinilah menrut
saya semua pihak berperan tak hanya dari pemimpin, para anggotapun
harus mendukung dan bekerjasama memajukan koperasi tidak hanya semata
mata untuk mengais rezeki, atau bahkan memanfaatkannya saja, semua
harus saling mendukung, dalam satu visi dan misi yang sudah
terbentuk. Oleh karena itu membentuk jiwa atau karakter dari
anggotanya pun di perlukan tidak hanya sekedar dari pemimpinnya, hal
yang sangat penting untuk menunjang koperasi kedepannya akan mau
menjadi seperti apa? Sudah jelas menginginkan koperasi menjadi lebih
baik lagi tentunya bukan, dan saya sendiri memiliki kriteria
tersendiri untuk merekrut anggota koperasi, diantaranta yang wajib
dimiliki oleh anggota koperasi adalah kejujuran, keterbukaan,
tanggung jawab , kepedulian terhadap sesama. Saya akan uraian satu
persatu mengapa itu semua menjadi hal yang perlu diperhatikan dalam
memajukan koperasi kedepannya.
Kejujuran merupakan
suatu hal yang sangat sederhana tapi akan sulit dilakukan jika tidak
tertanam dalam diri untuk selalu bersikap jujur dalam bekerja, hal
yang sangat mudah dilakukan bila tidak tergoda dengan hal hal yang
dapat merusak citra diri. keterbukaan diri, bersosialisasi menjadi
hal yang penting, dalam mempublikasikan koperasi itu sendiri,
berteman dengan banyak orang kemudian memiliki relasi yang cukup
banyak di masyarakat akan lebih memudahkan jalannya koperasi, untuk
lebih mengenalkan kepada masyarakat luas tentang seluk beluk yang ada
dikoperasi tersebut. Lalu Tanggung jawab, setiap anggotanya haruslah
memiliki rasa tanggung jawab yang besar untuk apa yang sudah ia ambil
atau apa yang sudah ia kerjakan jika setiap anggota memiliki sifat
tersebut koperasi akan berjalan lancar, loyal terhadap apa yang sudah
dipilih, dan kerjakan sesuai dengan apa yang seharusnya dikerjakan,
berusaha sebaik baiknya agar hasilnya pun baik, lalu terakhir
kepedulian terhadap sesama, memiliki rasa peduli terhadap sesama
diperlukan untuk setiap anggotanya karena banyak sekali rakyat kecil
yang butuh bantuan dalam segi pekerjaan atau pun dalam mengembangkan
usahanya, jika anggota koperasi peduli dengan masyarakat kecil bisa
mengajak untuk bergabung bersama dalam satu wadah yakni koperasi.
Terus maju agar
tercapai sasaran yang di inginkan yakni salah satunya meningkatkan
perekonomian indonesia terlebih mensejahterakan para anggotanya.
Tujuan dari bergabungnya seseorang dalam koperasi salah satunya
meningkatkan perekonomian agar bisa menjadi lebih baik sebelum
bergabung dengan koperasi. dengan segala upaya selalu mensejahterakan
anggota, jika anggota sejahtera, pengusaha lainpun akan tertarik
untuk bergabung dengan unit koperasi ini, sebisa mungkin memberantas
kesengsaraan rakyat kecil, selalu melihat kebawah dan menghimpun
masyarakat bawah yang ingin turut bergabung.banyak sekali masyarakat
yang awam tentang koperasi itu sendiri,dan kurang menarik perhatian,
mungkin salah satu faktornya kurangnya pengetahuan tentang koperasi
itu sendiri, publikasipun kurang, oleh karena itu penyelenggaraan
pendidikan dan pelatihan untuk anggota secara berkala, pengetahuan
akan koperasi sangat penting untuk para anggota dengan cara
memberikan penyuluhan kepada para anggota yang akan memajukan
koperasi. Dengan memberikan penyuluhan diharapkan para anggota dapat
lebih memahami dan memiliki inovasi inovasi serta kreatifitas baru
untuk lebih meningkatkan koperasi.
Bukan hanya
pendidikan dalam koperasi, tetapi teknologi juga tidak bisa
diabaikan, dengan seiringnya waktu, segala sesuatu sudah menggunakan
teknologi yang semakin lama semakin canggih lagi, dengan teknologi
yang ada dapat menunjang dan mengembangkan koperasi menjadi lebih
baik dengan cara mengikuti kemajuan teknologi yang terus berkembang.
Dengan demikian koperasi tidak tertinggal dan manajemen koperasi
menjadi jauh lebih baik lagi. untuk saat ini pemerintah belum
berhasil memberikan pendidikan yang optimal untuk mendorong semangat
orang untuk berkoperasi oleh karena itu pemberian pendidikan tentang
koperasi sangatlah bagus agar banyak orang mengetahui dan tertarik
untuk bergabung dengan koperasi.
berawal dari
pembentukan jiwa anggota yang harus memiliki kepemilikan bersama akan
koperasi yang dijalankan agar jika mereka bekerja dengan senang hati
tanpa ada beban apapun, Banyak sekali kendala yang terjadi pada
masyarakat kecil jika ingin melakukan usaha, dengan membantu
pengusaha pengusaha kecil yang ingin membuka usaha tetapi hanya
memiliki modal kecil, jika bergabung dalam koperasi yang sudah
terdiri dari pengusaha pengusaha kecil bisa dibantu dalam pembelian
bahan baku misalnya, dapat mengefisiensikan harga maupun laba yang
akan di dapat. Disinilah peran para anggota dibutuhkan dengan mencari
anggota yang berkualitas dan berpendidikan, kepengurusan manajemen
koperasi akan jauh lebih terkendali. Kepengurusan koperasi sebelumnya
harus mempunyai kriteria-kriteria yang layak untuk menjadi anggota
koperasi, Selain itu, pemerintah juga ikut andil dalam membantu
koperasi untuk merekrut pekerja yang berkompeten.
Untuk mempermudah
itu semua, mensosialisasikan atau mempromosikan koperasi menjadi
salah satu hal penting, agar masyarakat luas banyak yang mengetahui
lebih dalam tentang koperasi. mengekspos kegiatan dari koperasi
tersebut. Agar lebih dikenal lagi pemerintah ikut andil dalam
mensosialisasikan kepada halayak umum, agar banyak masnyarakat banyak
yang tertarik untuk ikut bergabung dengan koperasi ini, disinilah
peran pemerintah dibutuhkan pemerintah harus ikut andil dalam
mempromosikan koperasi itu sendiri kepada masyarakat banyak karena
koperasi tidak bisa dianggap remeh, jika koperasi di indonesia maju,
banyak sekali cara untuk mempromosikannya salah satunya dengan
memanfaatkan media masa untuk memsosialisasikan gagasan dan kegiatan
yang akan diselenggarakan. dan berkembang banyak di indonesia sudah
jelas itu semua sangat membantu perkonomian di indonesia bukankah
begitu? Jika peran koperasi terus di tingkatkan dan progres
perkembangan slalu naik, sudah pasti para anggotanya pun sejahtera di
dalamnya yang menjadikan perekonomian indonesia pun menjadi bagus.
sudah tentu peran menteri sangat di butuhkan untuk merangkul ini
semua agar berjalan sesuai apa yang diharapkan.
Sudah saatnya
koperasi berubah dengan warna yang baru, mengulang kembali kesuksesan
yang sudah terjadi pada masanya, dengan tetap menjunjung tinggi visi
dan misi dibalik terbentuknya koperasi yakni terwujudnya koperasi
yang tangguh dan mandiri serta berdaya saing tinggi dalam bidang
produksi dan distribusi serta mampu meraih peluang pasar. dapat
dilihat dalam visi koperasi itu sendiri mewujudkan koperasi yang
tangguh yang mampu bersaing dengan perusahaan perusahaan besar serta
produknya pun dapat bersaing dalam segi kualitas maupun kuantitasnya
sendiri.
Meningkatkan SDM
yang ada banyak sekali sdm yang berkompeten untuk mengurus koperasi,
menurut saya dengan membekali mereka dengan pengetahuan tentang
koperasi dan menaungi mereka agar terus berasa pada jalannya, saya
rasa koperasi sudah tentu akan berjalan baik. Merubah sedikit
struktur yang ada di koperasi, sudah saatnya struktur koperasi
dirubah lebih menekankan pada konsep awal dimana koperasi terbentuk
di indonesia, koperasi terlalu dipengaruhi oleh kepentingan penguasa
sudah lama menjadi terpinggirkan dan dipandang sebelah mata oleh
kebanyakan orang, bila tidak ingin seperti itu sudah saatnya itu
semua dirubah menuju yang lebih baik lagi. Menejemen koperasi pun
perlu dikelola dengan lebih profesional lagi, bila strukturnya
tertata dengan baik menejerialnya pun berjalan sesuai dengan
seharusnya bukan itu suatu kemajuan yang baik untuk koperasi
kedepannya. Permasalahan dalam pengelolaan menejemen koperasi salah
satunya adalah pendidikan yang kurang memadai sperti yang sudah saya
jelaskan diatas, kurang tersebar merata kepada seluruh anggota
koperasi terutama mengenai pengelolaan keuangan. Oleh karena seorang
pemimpin pun seharusnya terjun langsung untuk memantau kinerja
koperasi koperasi yang ada di indonesia, mengetahui kendala kendala
apa yang terjadi pada koperasi tersebut.
Menjalin kerjasama
dengan instansi pemerintah atau lembaga swasta selain koperasi juga
sangat mendukung untuk kemajuan koperasi. Untuk saat ini masih sangat
lemah terlebih bekerjasama dengan organisasi organisasi internasional
bisa dibilang sangat tidak memadai, tapi tidak ada salahnya mencoba
untuk memajukan koperasi nantinya dengan dukungan dari semua pihak
yang memang menginginkan untuk kemajuan koperasi sendiri, bisa jadi
itu semua menjadi mungkin untuk dilakukan. Jika sudah melaksanakan
apa yang sudah saya uraikan diatas saya rasa koperasi di indonesia
akan maju dan dapat bersaing dengan perusahaan perusahaan besar yang
ada di indonesia walaupun pengerjaannya sedikit harus bekerja keras
untuk mencapainya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar