Kamis, 22 Desember 2011

tugas kuliah pengantar bisnis ke 3

NAMA : LISA PURNAMASARI
NPM : 29211246
KELAS : 1EB04

TUGAS 1
A.
  1. Jelaskan pengertian dari manajemen produksi?
Manajemen produksi adalah salah satu cabang manajemen yang kegiatannya mengatur agar dapat menciptakan dan menambah kegunaan suatu barang dan jasa. Untuk mengatur kegiatan ini, perlu dibuat keputusan-keputusan yang berhubungna dengan usaha-usaha untuk mencapai tujuan agar barang dan jasa yang dihasilkan sesuai dengan apa yang direncanakan. Dengan demikian, manajemen produksi menyangkut pengambilan keputusan yang berhubungan dengan proses produksi untuk mencapai tujuan organisasi atau perusahaan.
  1. Jelaskan ruang lingkup manajemen produksi?
·         seleksi dan desain hasil produksi ( produk ) : kegiatan produksi harus dapat menghasilkan produk berupa barang atau jasa, dengan cara efektif dan efisien serta dengan kualitas yang baik.
·         seleksi dan perancangan proses serta peralatan : setelah dilakukan seleksi terhadap produk, kegiatan yang harus dilakukan adalah menentukan jenis proses yang akan dipergunakan serta peralatannya.
·         pemilihan lokasi perusahaan serta unit produksi : dalam pemilihan lokasi perusahaan, perli diperhatikan faktor jarak, kelancaran dan biaya pengangkutan dari sumber - sumber bahan baku, dan lain-lain.
·         rancangan tata - letak ( lay out ) dan arus kerja atau proses
·         rancangan tugas
·         strategi produksi dan operasi serta pemilihan kapasitas
  1. Faktor yang menunjang manajemen produksi?
Manajemen produksi berkembang pesat karena adanya factor :
·         Adanya pembagian kerja (division of labour) dan spesialisasi
Agar produksi efektif dan efisien, produsen hendaknya menggunakan metode ilmiah dan azas-azas manajemen. Pembagian kerja memungkinkan dicapainya tingkat dan kualitas produksi yang lebih baik bila disertai dengan pengolahan yang baik.dan akan mengurangi biaya produksi sehingga dapat tercapainya tingkat produksi yang lebih tinggi.
·         Revolusi Industri
Revolusi Industri merupakan suatu peristiwa penggantian tenaga manusia dengan tenaga mesin. Revolusi itu merupakan perubahan dan pembaharuan radikal dan cepat dibidang perdagangan, industri, dan tekhnik di Eropa.

Dampaknya pengusaha besar dapat meningkatkan perdagangannya,sedangkan pengusaha kecil dengan peralatan kerja yang masih kuno,menjadi terdesak.
Perkembangan revolusi industri terlihat pada :
1. Bertambahnya penggunaan mesin
2. efisiensi produksi batu bara, besi, dan baja,
3. Pembangunan jalan kereta api,alat transportasi, dan komunikasi.
4. meluasnya system perbankan dan perkreditan.
Industialisasi ini meningkatkan pengolahan hasil produksi, sehingga membutuhkan kegiatan pemasaran.
·         Perkembangan alat dan tekhnologi yang mencakup penggunaan computer
Sehingga pada banyak hal manajer produsi mengintegrasikan tekhnologi canggih kedalam bisnisnya.
·         Perkembangan ilmu dan metode kerja yang mencakup metode ilmiah, hubungan antar manusia, dan model keputusan.
Penggunaan metode ilmiah dalam mengkaji pekerjaan memungkinkan ditemukannya metode kerja terbaik dengan pendekatan sebagai berikut :
1. Pengamatan (observasi) atas metode kerja yang berlaku
2. Pengamatan terhadap metode kerja melalui pengukuran dan analisis ilmiah
3. pelatihan pekerja dengan metode baru
4. pemanfaatan umpan balik dalam pengelolaa atas proses kerja.
B.
  1. Jelaskan pengertian manajemen SDM ?
Manajemen Sumber Daya Manusia-SDM (human resourses-HR management) adalah sebuah proses dalam menangani pegawai,karyawan, buruh dan lainnya supaya kita dapat memperoleh hasil yang maksimal dalam pekerjaan yang dilakukan karyawan tersebut pada perusahaan atau sebuah organisasi yang dinaunginya.

  1. Sebutkan fungsi fungsi operasional manj. SDM?
Fungsi operasional dalam Manajemen Sumber Daya Manusia merupakan basic (dasar) pelaksanaan proses MSDM yang efisien dan efektif dalam pencapaian tujuan organisasi/perusahaan. Fungsi operasional tersebut terbagi 5 ( lima ), secara singkat sebagai berikut:
·         Fungsi Pengadaan
adalah proses penarikan ,seleksi,penempatan,orientasi,dan induksi untuk mendapatkan karyawan yang sesuai kebutuhan perusahaan.
·         Fungsi Pengembangan
adalah proses peningkatan ketrampilan teknis,teoritis,konseptual, dan moral karyawan melalui pendidikan dan pelatihan. Pendidikan dan latihan yang diberikan harus sesuai dengan kebutuhan pekerjaan masa kini maupun masa depan.
·         Fungsi Kompensasi
adalah pemberian balas jasa langsung dan tidak lansung berbentuk uang atau barang kepada karyawan sebagai imbal jasa (output) yang diberikannya kepada perusahaan. Prinsip kompensasi adalah adil dan layak sesuai prestasi dan tanggung jawab karyawan tersebut.
·         Fungsi Pengintegrasian
adalah kegiatan untuk mempersatukan kepentingan perusahaan dan kebutuhan karyawan, sehingga tercipta kerjasama yang serasi dan saling menguntungkan. Dimana Pengintegrasian adalah hal yang penting dan sulit dalam MSDM, karena 2 mempersatukan dua aspirasi/kepentingan yang bertolak belakang antara karyawan dan perusahaan.
·         Fungsi Pemeliharaan
adalah kegiatan untuk memelihara atau meningkatkan kondisi fisik, mental dan loyalitas karyawan agar tercipta hubungan jangka panjang. Pemeliharaan yang baik dilakukan dengan program K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja).
  1. Sebutkan kegiatan manj.SDM ?
a.       Melakukan analisis jabatan ( menetapkan sifat dari pekerjaan masing-masing karyawan)
b.      Merencanakan kebutuhan tenaga kerja dan merekrut para calon pekerja
c.       Menyeleksi para calon pekerja
d.      Memberikan orientasi dan pelatihan bagi karyawan baru
e.       Menata olah upah  dan gaji ( cara mengkompensasi karyawan)
f.       Menyediakan insentif dan kesejahteraan
g.      Menilai kinerja
h.      Mengkomunikasikan ( wawancara, penyuluhan, pendisiplinan)
i.        Pelatihan dan pengembangan
j.        Membangun komitmen karyawan

C.
  1. Jelaskan pengertian capital budgeting ?
Keseluruhan proses perencanaan dan pengambilan keputusan mengenai pengeluaran dana dimana jangka waktu kembalinya dana tersebut melebihi waktu satu tahun, termasuk pengeluaran untuk pembelian aktiva tetap yaitu tanah, bangun-bangunan mesin-mesin, dan pengeluaran dana untuk proyek advertensi jangka panjang, penelitian dan pengembangan.
  1. Jelaskan metode metode pemilihan investasi ?
·         Pay back method
Dalam metode ini faktor yang menentukan penerimaan atau penolakan suatu usulan investasi adalah jangka waktu yang diperlukan untuk menutup  kembali investasi. Oleh karena itu, dengan metode ini setiap usulan investasi dinilai berdasarkan apakah dalam jangka waktu tertentu yang diinginkan oleh manajemen , jumlah kas masuk atau penghematan tunai yang diperoleh dari investasi  dapat menutup investasi yang direncanakan.            
·         Average return on investment
Metode ini sering disebut Financial statement method, karena dalam perhitungannya digunakan angka laba akuntansi
Kriteria pemilihan investasi dengan metode ini adalah: Suatu investasi akan diterima jika tarif kembalian investasinya dapat memenuhi batasan yang telah ditetapkan oleh manajemen.
·         Present value
·         Teknik net present value (NPV) merupakan teknik yang didasarkan pada arus kas yang didiskontokan. Ini merupakan ukuran dari laba dalam bentuk rupiah yang diperoleh dari suatu investasi dalam bentuk nilai sekarang. NPV dari suatu proyek ditentukan dengan menhitung nilai sekarang dari arus kas yang diperoleh dari operasi dengan menggunakan tingkat keuntungan yang dikehendaki dan kemudian menguranginya dengan pengeluaran kas neto awal.
·         Discounted cash flow (Internal Rate of Return)
Pada dasarnya metode ini sama dengan metode present value, perbedaanya adalah dalam present value tarif kembalian sudah ditentukan lebih dahulu, sedangkan dalam discounted cash flow justru tarif kembalian yang dihitung sebagi dasar untuk menerima atau menolak suatu usulan investasi. Penentuan tarif kembalian dilakukan dengan metode trial and error, dengan cara sbb
·         Mencari nilai tunai aliran kas masuk bersih pada tarif kembalian yang dipilih secara sembarang di atas atau dibawah tarif kembalian investasi yang diharapkan.
·         Mengiterpolasikan kedua tarif kembalian tersebut untuk mendapatkan tarif kembalian sesungguhnya.
·         Modified Internal Rate of Return (MIRR)
MIRR adalah suatu tingkat diskonto yang menyebabkan persent value biaya sama dengan present value nilai terminal,dimana nilai terminal adalah future value dari kas masuk yang digandakan dengan biaya modal.
Nilai terminal              S CIFt (1 + k ) n-t
PV Biaya =                                        =
                        (1 + MIRR )n                  (1 + MIRR )n

dimana:


CIF t               : aliran kas masuk pada periode t
MIRR              : modified IRR
n                      : usia proyek
k                      : biaya modal proyek/tingkat keuntungan diinginkan
Nilai terminal : future value dari aliran kas masuk yang digandakan dengan biaya modal/return diinginkan.

·         Profitability Index (PI)
PI adalah nilai tunai semua kas masuk yang diterima sesudah investasi awal dibagi dengan investasi awal.Bila ada beberapa alternatif proyek, manajemen sebaiknya memilih proyek yang memiliki PI lebih besar dari satu dan yang paling tinggi.

TUGAS 2.
  1. Peran mahasiswa terhadap kemajuan bangsa kondisi saat ini ?
Dalam situasi yang senantiasa tumbuh dan berkembang di era globalisasi ini, menuntut peran aktif pemuda atau  mahasiswa sebagai kekuatan moral, kontrol sosial dan agen perubahan untuk negara agar semakin maju dengan pengetahuan dan teknologi yang mendukung. Selain itu pemuda diharapkan mampu memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. Dengan demikian kesadaran pemuda akan kecintaan terhadap tanah air dan bangsanya semakin meningkat.
Pemuda diharapkan tetap terus menempa dirinya menjadi pribadi-pribadi yang memiliki kematangan intelektual, kreatif, percaya diri, inovatif, dan memiliki kesetiakawanan sosial dan semangat pengabdian terhadap masyarakat, bangsa dan negara yang tinggi. Pemuda sebagai pelopor terdepan dalam proses perjuangan, pembaruan dan pembangunan bangsa, diharapkan mampu mempertahankan dan mengisi kemerdekaan yang telah di raih negara ini selama kurang lebih 64 tahun silam dengan berbagai hal.
Situasi negara yang saat ini kurang stabil, dengan banyak terjadinya bencana, konflik kepentingan,terorisme, menuntut pemuda khususnya mahasiswa untuk menjadi stabilisator, dinamisator, kreator dan inovator perubahan ke arah yang lebih baik. Selalu memiliki semangat kejuangan, sifat kritis, idealis, inovatif, tanpa meninggalkan akar budaya bangsa Indonesia yang tercermin dalam kebhinnekatunggalikaan. Semoga negara Indonesia ini tetap jaya dengan para pemuda yang senantiasa berkarya.
  1. Sarjana yang berguna bagi masyarakat ?
Memiliki akhlak yang baik pengetahuan serta wawasan yang luas menjadikan sarjana di butuhkan dalam masyarakat, dengan pembekalan pengetahuan yang sudah didapat mengharuskan bagi seorang sarjana untuk mengabdi kepada masyarakat luas, memanfaatkan seluruh pengetahuannya agar menjadi pribadi yang berguna di masyarakat, tidak hanya memiliki title sebagai sarjana saja melainkan mengaplikasikanya agar menjadi sesuatu yang berguna. Paling tidak untuk masyarakat di daerahnya. Agar pembelajaran selama ini membuahkan manfaat dan kitapun merasa seneng dengan masyarakat yang ikut merasakan ilmu yang kita punya.
  1. Menumbuhkan semangat belajar ?
·         bergaul dengan orang yang memiliki kegemaran dalam belajar,
bergaul dengan orang yg suka belajar akan membawa kitapun gemar dalam belajar dan selalu berlomba lomba untuk meraih prestasi yang gemilang.
·         Memotivasi diri sendiri
Dengan adanya motivasi dalam diri untuk mencapai sesuatu, terutama dalam belajar dapat meningkatkan semangat belajar.
·         Motivasi dari orang tua
Dengan mendapatkan dukungan dari orang yang sangat berharga seperti orang tua kita akan menumbuhkan semangat dalam belajar.
·         Teman bergaul yang optimis menatap masa depan
Memiliki teman yang selalu optimis dalam bertindak, akan memberikan efek yang bagus untuk diri kita sendiri.

Referensi :